Suara Semesta - Pemerintah telah menetapkan Hari Raya Idul Adha 1443 Hijriah yang jatuh pada Minggu (10/7/2022).
Tepat pada Idul Adha umat Islam disunahkan melaksanakan shalat Ied. Hukum salat ini adalah sunnah muakkadah atau sangat dianjurkan.
Hal itu tertuang dalam Al-quran surat Al-Kautsar ayat 2. “Maka dirikanlah sholat karena Tuhanmu dan berkurbanlah”.
Shalat Idul Adha dilaksanakan pada pagi hari setelah fajar terbit. Para ulama jika pelaksanaan Shalat Ied dilakukan secara berjamaah.
Berikut niat sholat Idul Adha 1443 H:
Niat Menjadi Imam
“Usholli sunnatan 'iidil adhaa rok'ataini mustaqbilal qiblati imaman lillaahi ta'aalaa” Artinya
: “Saya niat Shalat sunah Idul Adha dua rakaat menghadap kiblat sebagai imam karena Allah ta'ala”.
Niat Menjadi Makmum
“Usholli sunnatan 'iidil adhaa rok'ataini mustaqbilal qiblati ma'muuman lillaahi ta'aalaa” Artinya
: “Saya niat Shalat sunah Idul Adha dua rakaat menghadap kiblat sebagai makmum karena Allah ta'ala”.
Ada beberapa sunnah yang bisa dilakukan seorang muslim sebelum melaksanakan shalat. Yaitu, mandi terlebih dahulu, memakai pakaian terbaik, pakai parfum, mengumandang takbir, dan berjalan kaki menuju tempat ibadah.
Pelaksanaan shalat Idul Adha berbeda dengan shalat lima waktu. Pada shalat Ied tidak ada shalat qobliyah atau badiyah. Lalu tidak ada adzan dan iqomah.
Berikut tata cara shalat Idul Adha:
Membaca niat shalat
Takbiratul ihram
Takbir zawaid sebanyak 7 kali. Di antara takbir disunahkan membaca zikir memuji Allah.
Membaca surat Al Fatihah dilanjutkan surat Alquran lainnya
Rukuk
Iktidal
Sujud
Duduk di antara dua sujud
Sujud kedua
Bangkit dari sujud dan bertakbir
Takbir zawaid sebanyak 5 kali. Di antara takbir disunahkan membaca zikir.
Rukuk
Iktidal
Sujud
Duduk di antara dua sujud
Sujud kedua
Duduk tasyahud
Salam.
Demikian tata cara sholat Idul Adha 1443 H. Semoga bermanfaat.
Post A Comment:
0 comments: