Suara Semesta (Berau) - Akhir-akhir ini jaringan Telkomsel di semua Kecamatan Wilayah pesisir, diantaranya kecamatan Biduk-Biduk, Batu Putih, Biatan,Talisayan, Maratua dan Kec. Pulau Derawan mengalami gangguan sinyal.

Warga pesisir mengeluh karena tidak dapat mengakses internet sebagaimana mestinya. Hampir setiap hari selalu gangguan sinyal. Masyarakat komplen karena merasa dirugikan dengan pembelian paket internet namun tidak ada akses jaringan, ini dapat merugikan dan mengganggu semua sektor usaha, apalagi wilayah pesisir  85% warganya adalah Nelayan.

Terkait dengan kendala akses jaringan, Koordinator Cluster Telkomsel, Aldi menjelaskan, ke awak media bahwa adanya gangguan jaringan di sebabkan beberapa faktor, diantara nya, cuaca buruk, baterai back up yang rusak dan tidak singkronnya listrik karena sering terjadi pemadaman.

Adanya pemadaman listrik mengakibatkan terjadi lemahnya baterai Back up yang digunakan untuk tenaga estafet untuk menopang jaringan tetap stabil

Aldi selaku Koordinator Kantor Cluster Telkomsel sudah berupaya semaksimal mungkin agar sinyal tetap maksimal 24 jam, namun jika PLN mengalami gangguan lagi maka sinyal sudah pasti eror, pungkasnya.

Dikatakannya saat konfirmasi di ruang Claster Telkomsel Berau jalan Durian, Minggu (21/05/23). Harapannya kedepan agar PLN dan pihak Telkomsel Divisi Claster dapat berupaya semaksimal mungkin agar sinyal Telkomsel tetap maksimal 24 jam.

Ia pun berharap agar Warga wilayah Pesisir Berau dapat memahami masalah gangguan jaringan selama ini, terimakasih atas kritikannya semoga kedepannya kami tetap berusaha agar tidak mengalami gangguan lagi, tutupnya. (T/M)
Baca Juga

Post A Comment:

0 comments:

stop