Suara Semesta (Kabupaten Berau) - Coffee morning di Bandara Kalimarau, Jumat (04/08/23). Bersama hadir memenuhi undangan dari Kepala Bandara Kalimarau Ferdinand Nurdin, diantaranya Bupati Berau Sri Juniarsih dan Wakil Bupati H. Gamalis, Kapolres, Dandim, Direktur BUMN, serta Direktur dari 44 perusahaan Tambang dan Kontraktor serta perusahaan Perkebunan Sawit yang ada di Kabupaten Berau.
Pada kesempatan itu di tengah ratusan undangan yang hadir di acara Coffee morning, Kepala Bandara menyampaikan ucapan terimakasih kepada semua pihak sudah berkumpul bersama-sama hadir dalam pertemuan luar biasa ini.
Lanjutnya, "Untuk mewujudkan Mitra Terdepan bagi Industri Penerbangan dalam Jasa Ground Handling dan jasa terkait lainnya mewujudkan Bandara Kalimarau yang berstandar Internasional perlu mengaplikasikan Pelayanan Digital untuk mempercepat sistem yang berskala Internasional. Sebab pada progres pembangunan Ibu Kota Negara (IKN) di Kalimantan sangat diperlukan persiapan yang matang dalam layanan maskapai dan lainnya," jelas Ferdinand.
Paparan dari Kepala Bandara Kalimarau ini, kemudian mendapat apresiasi luar biasa dari Bupati Berau, Sri Juniarsih.
"Kabupaten Berau yang memiliki dua bandara dan objek wisata yang banyak, kita punya pulau wisata Maratua, Derawan, Biduk-biduk, dengan mendatangkan pesawat-pesawat berbadan besar akan meningkatkan ekonomi bagi masyarakat Berau. Kami serius berkomitmen dengan Marketing Bisnis Websky, Gapura Angkasa, dengan manajemen Maskapai Garuda Indonesia, Sriwijaya, Citilink, Jet. Harapannya dapat bekerjasama agar masyarakat Berau mendapatkan manfaat. Terang Sri Juniarsih.
Selain itu perwakilan dari Asosiasi Pengusaha Indonesia (APINDO) juga menyatakan siap bersinergi, bekerjasama dengan Bandara Kalimarau mewujudkan apa yang di harapkan, sebab ini adalah kepentingan banyak orang.
Sementara itu, Direktur PDAM Berau, Saiful Rahman, menanggapi akan ikut andil dengan apa yang menjadi visi Bandara Kalimarau, contohnya dengan mengundang pihak dari persatuan perusahaan air minum di Indonesia untuk mengagendakan kegiatan-kegiatannya, misalnya pertemuan PDAM se-Nasional dapat di laksanakan di Kabupaten Berau.
Usai acara tersebut terdengar Statmend dari Wakil Bupati, H. Gamalis bahwa, terobosan ini baik sangat inovatif dan perlu di suport dari berbagai pihak pemangku kepentingan, dengan mendatangkan bermacam jenis maskapai akan menciptakan persaingan harga, sebab akan ada perbandingan dan persaingan harga tiket dan ini pastinya sudah tertuang di hukum ekonomi, masyarakat Berau akan senang tentunya jika ini terwujud. (TS)
Post A Comment:
0 comments: