Suara Semesta - Sejak dua bulan terakhir kasus Narkoba di Bangkalan semakin meningkat, dimana pada bulan Juni lalu Kepolisian Resort (Polres) Bangkalan berhasil mengungkap 15 kasus, dan bulan Juli 2023 Polres Bangkalan berhasil mengungkap 10 kasus.
Kini di Akhir bulan Agustus 2023, kasus perusak generasi bangsa itu semakin meningkat, dimana Polres Bangkalan mengungkap 20 kasus narkoba dari 22 tersangka.
“Jadi selama bulan Agustus ini polres Bangkalan menangani kurang lebih 20 kasus, Polres 12 kasus, dan 8 kasus ditangani Polsek,” ucap Kapolres Bangkalan AKBP Febri Isman Jaya, Selasa (29/8/23).
Yang menonjol ada satu keluarga terlibat kasus narkoba semua, ada empat orang, pungkasnya.
Kasus tersebut kian marak, pasalnya dari 18 kecamatan yang ada di Bangkalan, kini lebih dari separuh sudah terkontaminasi oleh barang haram tersebut.
“Jumlah tersangka 22 orang, dan barang bukti yang berhasil dikumpulkan 47,34 gram, untuk tempat kejadian wilayah polsek Burneh, Socah, Sukolilo, Kota, Galis, Modung, Blega, Kwanyar, Arosbaya, Klampis, dan Kamal,” jelasnya Febri saat konferensi pers. **
Post A Comment:
0 comments: