Suara Semesta (Kabupaten Indramayu) - Event Model Competition Happy Anniversary 4th Lanna Beuty Salon and SPA yang bertemakan Etnic Glamor, digelar di Cafe Teringat Kopi Indramayu tadi malam pada 06 Agustus 2023 pukul 20.00 wib sampai dengan selesai, sukses dan meriah.

Acara nya pun tidak hanya membuat para tamu undangan bisa melihat secara langsung penampilan para peserta tapi juga menyuguhkan berbagai hiburan dan kompetisi yang menarik. Salah satunya event Fashion Show Competition.

Dalam event ini setidaknya ada 3 kategori yang dilombakan, mulai dari kategori A usia 6 -11 tahun, kategori B usia 12 -- 16 tahun, dan kategori C untuk umum. Dan biaya untuk pendaftaran event ini Rp. 150.000,-
Yang mengikuti lomba ini kurang lebih 30 peserta dalam semua kategori.

"Seluruh peserta wajib registrasi ulang saat technical meeting dan peserta diwajibkan menggunakan busana dengan tema Etnic Glamor," ungkap Owner Lanna Beuty Salon and SPA, Lanna.

Kategori penilaian antara lain keserasian busana yang dikenakan dan menyesuaikan dengan tema Etnic Glamor, make up wajah, dan model tatanan rambut.

"Panitia penyelenggara menyediakan hadiah jutaan rupiah yang diwujudkan dalam bentuk uang tunai, trofi serta bingkisan bagi para peserta yang dinobatkan sebagai juara I, II, dan III serta juara umum, dari setiap kategori yang dilombakan,” jelas Lanna pada wartawan suara semesta Minggu malam (6/8).

Adapun event ini memperebutkan juara 1,2 dan 3, dan untuk kategori umum disediakan hadiah sebesar Rp. 1.5 juta.

Sebelum acara puncak pengumuman pemenang lomba, management Lanna Beuty Salon and SPA, mengadakan pemotongan tumpeng sebagai tanda bersyukur atas lancarnya acara Happy Anniversary ke 4th.

Acara puncak lomba fashion show yang bertemakan Etnic Glamor, telah mendaparkan hasil akhir penilain oleh para juri, pemenangnya yaitu;

Kategori A

Juara 1 Nayla Queen nilai 805,
Juara 2 Alexha G nilai 800
Juara 3 Alicia F nilai 780

Kategori B

Juara 1 Marysa nilai 790
Juara 2 Cynthia nilai 740
Juara 3 Alysta nilai 735

Kategori C

Juara 1 Marysa nilai 790
Juara 2 Cynthia nilai 740
Juara 3 Alysta nilai 735

Sedangkan untuk Juara umum di raih oleh Radya Pramesti

Dilanjutkan Lanna, dengan suksesnya acara ini, semoga akan terus bisa berkelanjutan di tahun berikutnya dan bisa menjadi kegiatan rutin dari Lanna Beuty Salon and SPA, agar bisa menjaring bakat di bidang permodelan dan Fashion bagi masyarakat Indramayu, harapnya.

Sementara itu pemilik Cafe Teringat Kopi yang akrab dengan panggilan Bunda Fanny mengucapkan, "Sangat berterima kasih pada management Lanna Beuty Salon and SPA, yang sudah percaya kepada Teringat Kopi menjadi tempat berlangsungnya penyelenggaraan Anniversary 4th juga lomba Fashion Show Competition ini," ujar bunda Fanny pada Suara Semesta Minggu malam (06/08).

"Saya menyambut baik dengan diselenggarakannya acara yang luar biasa ini, sebagai upaya untuk mengembangkan bakat, minat, kreatifitas serta apresiasi seni dalam bidang fashion. Adanya lomba fashion ini bisa mendorong perkembangan kreatif di Indramayu," tutur pemilik Cafe Teringat kopi, Bunda Fanny.

"Alhamdulillah semua kegiatan acara Anniversary 4th Lanna Beuty Salon and SPA berjalan sukses dan lancar, dan tidak lupa kami segenap management mengucapkan banyak terima kasih kepada Cafe Teringat Kopi beserta crew, team juri juga para sponsor yang telah mendukung kelancaran acara ini," tutup Lanna. (Herman)
Baca Juga

Post A Comment:

0 comments:

stop