Suara Semesta (Kab. Berau) - Kami dari Pasukan Merah Serdadu Adat Regant Tautau (PM SART) adalah mitra masyarakat dan mitra TNI-Polri, pemerintah, saudara sesama ormas yang lahir dari masyarakat seutuhnya. Mengajak bersama-sama menjaga kerukunan dan kondusifitas di Kabupaten Berau, kapan dan dimana saja.
"Kami dari PM SART, bersama-sama menjaga Kamtibmas, bergandengan tangan dengan semua ormas lainnya," ujar Abdul Rahman Ketua DPC PM SART.
"Marilah kita bersama-sama menumbuhkan jiwa patriotisme terhadap NKRI dan berlandaskan pada Pancasila, mendukung segala kebijakan pemerintah dalam mewujudkan program-programnya demi memajukan Kabupaten Berau," tambahnya.
Sementara, Hardian selaku Korlap DPP PM SART kepada media suara semesta mejelaskan dan mengajak agar masyarakat Kabupaten Berau juga dapat mengetahui norma-norma kelembagaannya, Selasa (06/08/2023).
Dengan berdirinya PM SART, jelas memiliki tujuan utama untuk membantu masyarakat,
bersama mensuport, mendukung sepenuhnya pembangunan Ibu Kota Negara di Kalimantan dan berdampak pada Kabupaten Berau juga akan berkembang maju, ucapnya.
"Oleh karena itu, kami selalu bersama-sama bersinergi menjaga Kabupaten Berau tetap kondusif dan jauh dari intervensi pihak yang tidak bertanggung jawab atau mau mengganggu solidaritas di Kabupaten Berau," ujar Hardian.
"Alhamdulillah sampai saat ini Berau selalu kondusif," sambung Hardian.
Untuk itu kami ada dimana-mana, di Kalimantan dengan Visi dan Misi berkolaborasi dengan Pemerintah, TNI-POLRI dan masyarakat. Berkomitment menjaga solidaritas tetap terjaga, tambahnya.
"Adil ka'talino bacuramin ka'saruga basengat ka'jubata..arus...arus...arus ka kita sapakulaan, itah bahampahari, badin sanak, magdanakan",
Artinya kita semua bersaudara, pungkas Panglima Muda Dedi Tolan. (TS)
Post A Comment:
0 comments: