Suara Semesta (Kab. Berau) - H. Agus Uriansyah, S.Pd., apresiasi resminya Bumi Perkemahan Mayang Mangurai Dua, berkat sinergitas antara Pemerintah dan masyarakat. Peletakan batu pertama adalah wujud dari sinergitas antara pemerintah, masyarakat dan PT. BJU (Bara Jaya Utama). Kamis, (7/9/23).
Usai peletakan batu pertama yang di resmikan langsung oleh Bupati Berau, Ketua Kwarcab Kab. Berau, tokoh masyarakat bersama pihak PT. BJU serta di saksikan para undangan lainnya.
H. Agus Uriansyah yang juga sebagai pemerhati Pramuka Kab. Berau dan bagian dari penggagas lahan baru di Bumi Perkemahan Mayang Mangurai memaparkan apresiasinya.
"Alternatif yang di ambil oleh pihak PT. BJU adalah merupakan bentuk tanggung jawab dan kepedulian dengan kepramukaan untuk terus maju dan berprestasi kedepannya," pungkasnya.
"Untuk Mayang Mangurai pertama juga kedepannya akan tetap di tata menjadi lebih bagus sehingga dapat digunakan semestinya untuk pembangunan, walau kemarin sempat melewati permasalahan. Maka dari itu sebagai alternatif dan solusi, pihak perusahaan mengambil tanggung jawab untuk mewujudkan asas kepentingan bersama untuk masa depan Berau," terangnya.
"Saya selaku masyarakat juga merasa bangga adanya suport dan kepedulian PT. BJU untuk pembangunan Mayang Mangurai yang baru dengan menghibahkan lahan seluas 12 hektar," sambungnya.
"Kedepannya selain Bumi Perkemahan Mangurai, lahan ini akan menjadi salah satu ikon wisata masyarakat yang insyaallah akan selesai di bangun lebih bagus lagi dan rampung di akhir tahun 2023," tutupnya. (TS)
Post A Comment:
0 comments: