stop


Suara Semesta
 (Kab. Berau) - Peletakkan batu pertama bumi perkemahan mayang Mangurai Dua di resmikan. Sinergitas dari semua pihak menyambut dengan semangat Pramuka, dengan resminya lahan Pramuka yang baru. Kamis, (07/09/23).

Buper Pramuka seluas 12 hektar diberikan oleh pihak perusahaan Bara Jaya Utama (BJU) kepada Kwarcab Pramuka Berau. Kawasan berada di Perusahaan BJU yang dikhususkan untuk kegiatan Pramuka.

Mengenai progres Buper tersebut saat ini masih 50 persen. Selain itu, tidak ketinggalan aset-aset di Buper Pramuka yang lama akan nantinya dipindahkan ke Buper kedua atau yang baru.

Ditegaskan Wakil Ketua I DPRD Berau Syarifatul Sa’diyah selaku Ketua Kwarcab Pramuka Berau, Buper Pramuka Mayang Mangurai yang ke dua atau yang baru legalitas resmi diserahkan ke Kwarcab Pramuka Berau.

“Jadi siapapun nantinya jadi Ketua Kwarcab Pramuka Berau, Buper Pramuka ke dua tetap milik Kwarcab Pramuka Berau. Ini penting diketahui publik, bahwasanya Buper Pramuka yang baru hanya dikhususkan untuk kegiatan Pramuka, bukan untuk ditambang atau lainnya yang dapat merugikan,” tandasnya.

Dengan adanya pergantian Buper Pramuka, kiranya dapat menyelesaikan masalah selama ini menjadi kegalauan Kwarcab Pamuka Berau.

“Muda-mudahan tidak ada hambatan dalam pembagunan Buper Mayang Magurai ini dan tahun depan sudah bisa dipergunakan untuk agenda kegiatan Pramuka,” harap Syarifatul Sa’diyah.

"Terimakasih untuk semua pihak yang terus mendorong kepramukaan di Kab. Berau agar terus bersemangat dan berprestasi," Tutupnya. (TS)
Baca Juga

Post A Comment:

0 comments: