stop


Suara Semesta
 (Indramayu),-  Taman bermain atau taman permainan adalah sebuah tempat yang khusus dirancang agar anak-anak dapat bermain di sana. Meskipun tempat bermain biasanya ditujukan kepada anak-anak, serta keluarga.

Salah satunya adalah Taman Puspa ( Pusat Tanaman Pangan) bojongsari, yang berlokasi di Desa Bojongsari Kecamatan Indramayu.

Taman Puspa Bojongsari mulai pembenahan dalam penataan nya, agar terlihat lebih asri dan nyaman bagi anak anak dan keluarga pada saat berkunjung.

Keberadaan Taman Puspa Bojongsari ini memiliki konsep suasana tradisional, karena didalamnya terdapat lahan tanaman berbagai kebutuhan kita sehari hari seperti, tanaman cabe, bawang, pokcoy, serta lahan miniatur sawah yang di lengkapi dengan bangunan gubuk sawah.

Selain itu Taman Puspa Bojongsari, memiliki arena bermain anak, Trek sepeda BMX, dan juga kolam ikan hal ini bertujuan agar taman juga berfungsi selain sebagai media rekreasi, edukasi juga berfungsi sebagai argo wisata bagi warga masyatakat yang berkunjung.

Pengerjaan Taman Puspa Bojongsari ini hasil kolaborasi Camat Indramayu, dengan pihak IMI Indramayu seperti sumbangan  pengadaan ban mobil bekas, selang pipa dan bak penampungan air dari PDAM Indramayu jadi dengan kata lain ada swadaya dari pihak lain. Kedepan didalam taman edukasi ini akan ada Puspa (pusat tanaman Pangan),

Menurut camat Indramayu Indra Mulyana saat ditemui dilapangan ” bahwa dirinya akan merubah taman Kota Bojongsari ini agar tidak terlihat kumuh dan bermanfaat bagi warga masyarakat sekitarnya, oleh karena itu dirinya meminta dukungan bupati Indramayu Hj.Nina Agustina untuk merubah dan menata ulang taman kota Bojongsari yang kebetulan berada di dalam wilayah kerjanya dan alhamdulillah bupati pun memberikan ijin dan restu sesuai arahan serta keinginan beliau” tegasnya (08/01/2024).


Dengan dibangunnya Taman Puspa Bojongsari ini semua elemant masyarakat juga wajib menjaga kelestarian taman ini, dengan cara tidak mengotori tempat yang sudah kita bangun bersama ini, dan hal ini akan menjadi tantangan bagi masyarakat kelurahan Bojongsari mampu tidak untuk membuat serta menjaga keasrian taman Puspa Bojongsari ini” tegasnya. (Herman)
Baca Juga

Post A Comment:

0 comments: