Suara Semesta (Cirebon) - Musim penghujan kali ini sangat berbeda dari sebelumnya. Dimana dalam kurun dua minggu saja Kota Cirebon selalu terendam banjir hampir seluruh bagian jalanan yang ada di Kota tersebut.
Pantauan dari media suarasemesta.co.id jalan Ahmad Yani depan Grage City Mall (GCM) terdapat lubang besar yang sangat membahayakan pengguna jalan.
Jalan lubang tersebut pernah di perbaiki pada tanggal 3 Pebruari 2024 saat pertama kali ambles. Tak sampai satu minggu saat ini Kamis 8 Pebruari 2024 jalan tersebut sudah ambles kembali.
Inisiatif warga bernama Mimi pedagang yang berada di depan jalan ambles tersebut menghalanginya dengan menggunakan bangku panjang agar pengguna jalan tidak celaka.
"Kasian, barangkali ada motor lewat ga tau terus jatuh," kata Mimi.
Iksan, warga yang sedang nongkrong di warung Mimi pun ikut memberikan tanggapan atas jalan ambles tersebut.
"Saya tau waktu pertama amblesnya. Itu lubangnya dalam banget, dan waktu penambalan hanya di isi batu krikil saja, padahal lubangnya sangat dalam, membutuhkan bongkahan batu besar atau material lainnya agar tidak ambles kembali," kata Iksan sambil geleng-geleng kepala.
Post A Comment:
0 comments: