stop


Suara Semesta
 (INDRAMAYU) - Untuk menumbuhkan rasa cinta terhadap seni di kalangan pelajar, Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kabupaten Indramayu menggelar Festival dan Lomba Seni Siswa Nasional (FLS2N) jenjang SD se- Kabupaten Indramayu, yang dibuka secara resmi oleh Kepala dinas Pendidikan dan Kebudayaan Indramayu H. Caridin, SPd., MSi., Rabu (24/04/2024).

Hadir dalam acara FLS2N tersebut, Kadis Pendidikan dan Kebudayaan H. Caridin, SPd, M.Si, Kabid Pembinaan SD Untung Haryanto, Kabid Pembinaan SMP, para kepala sekolah dan undangan.

Agenda yang bertema “Merdeka Berprestasi, Talenta Seni Menginspirasi" menjadi tonggak penting bagi para peserta didik untuk mengeksplorasi dan mengembangkan bakat mereka.

Menurut Caridin, acara ini sejalan dengan visi pendidikan nasional untuk mengembangkan potensi peserta didik agar menjadi individu yang beriman, berakhlak mulia, dan berilmu. Dalam sambutannya, ia menekankan pentingnya lingkungan yang mendukung untuk mengembangkan jiwa sportivitas, kompetitif, dan tanggung jawab.

“Dinas pendidikan harus memberikan dukungan maksimal agar para peserta didik dapat menampilkan kemampuan terbaik mereka dan meraih prestasi gemilang,” ungkap Caridin.

Pedoman ini disusun untuk memberikan informasi dan gambaran berbagai aspek penyelenggaraan ajang FLS2N SD. kepada para peserta, pendamping, pembina, juri, dan para pemangku kepentingan lainnya. Diharapkan dengan pedoman ini penyelenggaraan FLS2N jenjang SD dapat berjalan dengan baik dan lancar.

Ketua Panitia FLS2N jenjang SD ini dipercayakan pada Kabid Pembinaan SD Untung Haryanto, ia berharap bisa  mendorong siswa-siswi di Kabupaten Indramayu untuk terus memiliki gairah yang tinggi untuk meraih prestasi, di berbagai bidang.

Ia turut mengapresiasi setiap kompetisi yang digelar Disdikbud. Menurutnya, generasi emas harus dimulai dengan jiwa kompetisi.

"Melalui seleksi FLS2N ini diharapkan muncul siswa-siswa dengan kualitas karya yang semakin luar biasa dan membanggakan sehingga bisa berlanjut dan mengukir prestasi hingga tingkat nasional," ujarnya.

Untung menilai, melalui FLS2N ini, jiwa seni peserta didik kian berkembang serta memberikan inspirasi untuk melestarikan kesenian dan perlindungan terhadap kekayaan budaya bangsa.

Selamat mempersiapkan diri, belajar dan berlatih hinggai mencapai prestasi yang membanggakan, pungkasnya. (Herman)
Baca Juga

Post A Comment:

0 comments: