Suara Semesta(Kota Cirebon), Alhamdulillah, acara Hari Donor Darah Sedunia yang ke-20 sukses digelar pada hari ini. Perlu diketahui, PMI (Palang Merah Indonesia) sendiri sudah lama berdiri, namun pencetusan Hari Donor Darah Sedunia baru dimulai beberapa waktu lalu.Jumat 14/06/2024.
Ketua Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Cirebon dr. HM Edial Sanif, Sp.JP.,FIHA.
Menyampaikan " Sejak berdirinya PMI kegiatan donor darah sudah rutin dilakukan. Namun, peringatan Hari Donor Darah Sedunia ini memberikan semangat dan motivasi baru bagi para pendonor dan masyarakat luas. Alhamdulillah, acara ini sukses digelar pada hari ini dengan partisipasi yang sangat baik.
Peserta yang mendaftarkan diri untuk mendonor darah pada acara ini mencapai 600 orang, dan diharapkan jumlah tersebut akan terus bertambah. Dengan bantuan teman-teman media, yang memungkinkan sangat luar biasa dalam mensosialisasikan pentingnya donor darah, diharapkan semakin banyak orang yang termotivasi untuk mendonorkan darah mereka, "pungkas nya.
Donor darah memiliki nilai yang sangat penting karena kita memberikan yang terbaik untuk orang lain. Insya Allah apa yang kami berikan akan mendapatkan balasan dari Yang Maha Kuasa. Mari kita terus mendukung dan berpartisipasi dalam kegiatan donor darah untuk membantu sesama. (Ramadhan)
Post A Comment:
0 comments: