Suara Semesta | Kabupaten Cirebon, Dalam rangka menyambut Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 2024, calon Bupati Kabupaten Cirebon, H. Imron Rosyadi, menggelar pertemuan dengan warga di rumah pemenangan yang berlokasi di Desa Kedung Jaya, Kecamatan Kedawung, pada Selasa, (16/11). Acara yang semula dijadwalkan berlangsung pukul 13.00 hari sempat mengalami keterlambatan dan baru dimulai sekitar pukul 14.00. Meskipun demikian, antusiasme warga tetap tinggi, dengan kehadiran ratusan orang yang ingin mendengarkan langsung gagasan dan visi-misi dari H. Imron.
Dalam sambutannya, H. Imron Rosyadi mengangkat pentingnya sistem pemilihan sebagai jalan untuk menentukan pemimpin yang dapat membawa perubahan positif bagi masyarakat. Ia menekankan bahwa pemilihan kepala daerah bukan hanya sekadar memilih, tetapi juga sebuah kesempatan untuk memastikan keberlanjutan pembangunan dan kesejahteraan masyarakat Kabupaten Cirebon. "Pilkada kali ini, yang akan diselenggarakan secara serentak pada hari Rabu, 27 November 2024, adalah momentum penting bagi kita semua. Melalui pemilihan ini, kita menentukan siapa yang akan memimpin dan melaksanakan program-program pemerintah untuk kemajuan Kabupaten Cirebon," tegasnya.
Selain menjelaskan tentang pentingnya Pilkada, H. Imron juga berbicara mengenai tantangan yang dihadapi dalam memilih pemimpin di era modern ini. "Di zaman sekarang, banyak calon yang mengumbar janji-janji besar, namun belum tentu mereka mampu mewujudkannya. Masyarakat harus lebih cerdas dalam memilih. Jangan hanya terpikat oleh visi-misi yang menarik, tetapi perhatikan juga karakter, akhlak, dan perilaku dari calon pemimpin tersebut," ujar Imron di hadapan para pendukungnya.
Ia menekankan bahwa menjadi seorang pemimpin bukanlah hal yang mudah. "Pimpinan itu tidak hanya mengandalkan visi-misi yang hebat, tetapi juga harus menjadi teladan dalam tingkah laku dan akhlak. Visi-misi sehebat apapun akan menjadi nol belaka jika karakter dan perilaku pemimpinnya tidak mencerminkan kepemimpinan yang baik," tambahnya.
H. Imron juga mengajak masyarakat untuk berhati-hati dalam menentukan pilihan mereka pada Pilkada kali ini. Menurutnya, memilih pemimpin harus didasari oleh pemahaman mendalam terhadap calon tersebut, termasuk menilai komitmennya terhadap kepentingan publik. "Seorang pemimpin yang hanya mementingkan kepentingan pribadi tidak akan membawa kemajuan bagi masyarakat. Pilihlah pemimpin yang benar-benar peduli dengan kebutuhan rakyat, bukan yang hanya mengutamakan ambisi pribadi," pesannya.
Acara yang berlangsung hingga sore hari tersebut diwarnai dengan suasana kekeluargaan, di mana H. Imron juga menyempatkan diri untuk berdialog langsung dengan warga. Berbagai aspirasi dan masukan dari masyarakat pun disampaikan kepadanya. Masyarakat berharap Pilkada kali ini dapat menghasilkan pemimpin yang benar-benar mampu membawa perubahan nyata bagi Kabupaten Cirebon.
Acara di Desa Kedung Jaya ini merupakan salah satu dari rangkaian kegiatan yang dilakukan H. Imron dalam rangka kampanye dan sosialisasi menjelang Pilkada 2024. Kehadirannya di tengah masyarakat secara langsung diharapkan dapat memberikan pemahaman lebih baik mengenai program-program yang akan ia jalankan jika terpilih sebagai Bupati Kabupaten Cirebon.
Dengan semakin dekatnya hari pemilihan, H. Imron mengimbau agar masyarakat Kabupaten Cirebon tidak melewatkan kesempatan untuk menggunakan hak pilihnya. "Partisipasi masyarakat sangat penting dalam menentukan masa depan Kabupaten Cirebon. Pastikan Anda menggunakan hak pilih Anda pada Rabu, 27 November 2024. Mari kita bersama-sama memilih pemimpin yang terbaik untuk masa depan daerah kita," pungkasnya.
(Ramadhan)
Post A Comment:
0 comments: